Allah menciptakan manusia dengan berpasang - pasangan. Dan tentu saja, Allah sudah mementukan siapa jodoh yang terbaik bagi tiap manusia. Jadi, walaupun anda mempunyai badan kurus kerempeng, pendek, kulit hitam legam, wajah jelek , rambut botak, mata sipit, hidung pesek, bibir dower, gigi selangkah di depan, dan lain – lain, jangan khawatir tidak akan mendapatkan jodoh, karena Allah sudah menyiapkan jodoh untuk kita.
Lalu pertanyaannya, jodoh seperti apa yang telah Allah siapkan untuk kita? atau bagaimana cara untuk mendapatkan jodoh yang baik? Ah tenang saja, urusan jodoh mah ada di tangan Allah, weit…!!!! jangan jawab seperti itu, kalau kita tidak berusaha ya jodoh kita akan ada di tangan Allah terus, ngga turun – turun… Hehe
Hmm…. Berikut ini ada sedikit tips untuk mencari jodoh, bukan mencari pacar lo? Pacaran dalam islam kan haram? lagipula banyak madharatnya tuh ^_^
Coba anda baca Al – Qur’an surat An-Nur Ayat 26 yang artinya sebagai berikut :
" Wanita - wanita yang keji adalah untuk laki - laki yang keji dan laki - laki yang keji adalah untuk wanita yang keji. Dan wanita - wanita yang baik adalah untuk laki - laki yang baik, dan laki - laki yang baik adalah untuk wanita - wanita yang baik (pula). "
Nah, firman Allah sudah jelas, apa yang kita dapat dari ayat Al – Qur’an tersebut? Jawabannya adalah “ Keseimbangan “. Laki – laki baik akan mendapatkan jodoh wanita yang baik, wanita yang baik akan mendapatkan jodoh laki – laki yang baik. Dan sebaliknya, laki – laki yang buruk akan mendapatkan wanita yang buruk, dan wanita yang buruk akan mendapatkan laki – laki yang buruk pula. Terus, baik atau buruk menurut pandangan Allah itu seperti apa? Coba simak sabda rasulullah Muhammad SAW berikut ini:
" Sesungguhnya Allah SWT tidak melihat pada bentuk - bentuk (lahiriah) dan harta kekayaanmu, tapi Dia melihat pada hati dan amalmu sekalian. " (HR. Muslim, Hadits no. 2564 dari Abu Hurairah). "
Jadi, laki – laki atau wanita yang baik menurut pandangan Allah itu adalah laki – laki atau wanita yang baik hati (iman) dan amalnya, bukan laki – laki atau wanita yang rupawan, kaya, atau hal lainnya. Meskipun begitu, hal – hal tersebut juga layak dipertimbangkan untuk mendapatkan jodoh yang tepat, tetapi jangan dijadikan sebagai prioritas.
Lalu bagaimana cara mendapatkan jodoh yang baik? Tentu saja kita harus memperbaiki diri kita dulu ( baca: memperbaiki hati (iman) dan amal ibadah), Sejauh mana kita baik, maka sejauh itu pula jodoh yang akan kita dapatkan. Pendek kata, kalau anda ingin mendatkan jodoh yang sholeh, berarti anda harus jadi orang yang sholeh dulu, dan kalau ingin mendapatkan jodoh yang salah, maka anda harus jadi orang yang ……….
Sumber http://mmadjie.blogspot.com